Danrem 132/Tdl Hadiri Muktamar Alkhairat Ke-XI 

    Danrem 132/Tdl Hadiri Muktamar Alkhairat Ke-XI 

    PALU, Sulawesi Tengah - Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han., bersama Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura dan unsur Forkopimda Sulteng menghadiri  Muktamar Alkhairaat ke-XI, yang berlangsung di Pondok Pesantren Madinatul Ilmi di Desa Kotarindau, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Rabu (27/9/2023).

    Ketua Panitia, Drs. Mohammad Nizam Rana, M.H., menerangkan bahwa kegiatan muktamar itu berlangsung selama tiga hari dari tanggal 27 s.d 29 september mendatang. Diikuti sebanyak 274 peserta dengan tema “Mewujudkan Ekosistem Pendidikan Moderen yang Berjiwa Kebangsaan”.

    “Tema ini sejalan dengan misi utama perhimpunan Alkhairat yang dicetuskan pendiri Alkhairat H.S. Idrus Salim Aljufri (Guru Tua), yaitu mengembangkan pendidikan agama, dakwah Islamiyyah dan sosial budaya, ”jelasnya.

    Ditempat yang sama, Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura mengaku gembira, ia mengucapkan apresiasi serta terimakasih kepada Kapolda Sulteng dan Danrem 132/Tdl serta unsur Forkopimda terkait lainnya yang ikut bersama-sama mendukung Muktamar Alkhairat Ke-XI itu.

    “Kita bersama-sama memutuskan bahwa muktamar ini harus dilaksanakan, semua persoalan kita selesaikan di muktamar. Saya harap ikuti dengan bijak, sesuai dengan ajaran-ajaran islam, Ikhlas, rela itulah yang kita perlukan di muktamar ini, ”kata gubernur.

    Gubernur juga berharap pada muktamar itu akan menghasilkan pikiran-pikiran yang maju kedepan. Ia juga mendoakan  Alkhairat semakin besar, semakin maju.

    Turut Hadir, Wakil Ketua MPR RI, Prof. Dr. Ir. H. Fadel Muhammad Al-Haddar., Gubernur Maluku Utara, Ketua Dewan Penasehat PB. Alkhairat, Dr. Salim Sagaf Aljufri., Ketua Utama Alkhairat., dan Unsur Forkopimda Sulteng.

    (Penrem_132).

    palu sulawesi tengah
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Aksi Nyata Peduli Lingkungan, PT IHIP Dukung...

    Artikel Berikutnya

    Komitmen Terhadap Keberlanjutan, PT Vale...

    Berita terkait

    Danramil 1311-02/BS Lettu Inf Amiruddin Pimpin Pembersihan Rumah dan Kos-Kosan Warga Pasca Banjir di Desa Labota
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Serda Aksan Pererat Silaturahmi dan Pendekatan Dengan Masyarakat Desa Jawi-Jawi 
    Komitmen Terhadap Keberlanjutan, PT Vale Raih Corporate Sustainability Award 2023
    Babinsa Koramil 1311-07/Menkep Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat Desa Kafolagadi
    Babinsa Kodim 1311/Mrw Pratu Risaldi Komsos dengan Dishub Morowali di Desa Ulunambo
    Lagi-Lagi dari Bahodopi, Polres Morowali Ungkap Tindak Pidana Narkotika Jenis Sabu dari Tsk Inisial SP Terancam Penjara Seumur Hidup 
    Danramil 1311-02/BS Lettu Inf Amiruddin Pimpin Pembersihan Rumah dan Kos-Kosan Warga Pasca Banjir di Desa Labota
    Babinsa Koramil 1311-02/BS Pelda Kahar Cek Langsung Harga Sembako di Pasar Tradisional dan Kios Warga di Desa Buajangka
    32 Personel Polres Morowali Ikuti Pemeriksaan Tes Urine Termasuk PJU dan Perwira, Hasilnya Negatif 
    Polres Morowali Serahkan Tiga Tersangka Kasus Narkotika ke Rutan Poso
    Soal Listrik di Bumi Raya dan Witaponda, Masyarakat Apresiasi Kinerja Pj Bupati Morowali Tapi PLN Terkesan Tidak Dukung
    Peringati HORI ke-78, Bea Cukai Morowali dan Pajak Poso Gelar Donor Darah Terkumpul 30 Kantong
    Kapolda Sulteng Apresiasi Danrem 132/Tdl Atas Perannya Menyelenggarakan Puslatda Sulteng PON Aceh-Sumut XXI
    Rustam Sabalio ST, MT, Ketua Pengkab TI Morowali Mengucapkan Selamat dan Sukses Atas Terpilihnya Brigjen TNI Dody Try Winarto, S.IP, M.HAN sebagai Ketua Umum Pengprov TI Sulteng
    Melalui Komsos, Babinsa Koramil 1311-07/Menui Kepulauan Tingkatkan Silaturahmi dengan Tokoh Adat di Desa Padei Laut

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju
    DWP Bakamla RI Dukung Pemberdayaan UMKM dan Peran Perempuan di Jala Fair 2025

    Follow Us

    Tags